General Education Mahasiswa PPG

General Education Mahasiswa PPG

Jakarta, 14 Desember 2018 – Pusat Sertifikasi dan Pendidikan Profesi, Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjaminan Mutu (LP3M) Universitas Negeri Jakarta mengadakan kegiatan General Education bagi mahasiswa PPG SM3T Angkatan VI dan Prajabatan Bersubsidi Gelombang II. Kegiatan tersebut berlangsung di Auditorium FPMIPA Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Lantai 2.

Tema yang diambil pada General Education itu adalah ‘Penguatan Wawasan Sains dan Budaya’. Tema ini diambil mengingat keragaman peserta PPG SM3T Angkatan VI dan Prajabatan Bersubsidi Gelombang II yang berasal dari berbagai provinsi di Indonesia dengan budayanya masing-masing. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk seminar dan dibuka oleh Prof. H. Yaya S. Kusumah, MSc., Ph.D dari UPI.

Seminar berlangsung dengan baik dan lancar. Adapun narasumber pada seminar tersebut adalah  Dr. Kama Abdul Hakam, M.Pd dari UPI dan Drs. Dudung Amir Sholeh dari UNJ. Kolaborasi kedua LPTK ini diharapkan selain mampu mempererat tali kerjasama juga menambah pengetahuan semua peserta seminar.

Kegiatan General Education tidak hanya berhenti dengan Seminar saja, namun peserta diajak melihat langsung proses pengolahan Susu Fermentasi di FarmHouse, Lembang Bandung. Hal ini merupakan bagian dari penguatan wawasan sains mereka.

 

(CN)

admin Avatar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *