Outbound PPG SM3T Angkatan VI dan Prajabatan Bersubsidi Gelombang II

Outbound PPG SM3T Angkatan VI dan Prajabatan Bersubsidi Gelombang II

Di sela-sela kegiatan PPL, baik mahasiswa PPG SM3T Angkatan VI maupun Prajabatan Bersubsidi Gelombang II bersama-sama memanfaatkan waktu libur awal tahun baru islam dengan mengikuti outbound PPG di kawasan Cijeruk, Sukabumi Jawa Barat pada tanggal 10-11 September 2018 lalu. Kegiatan ini bertemakan Penguatan General Education Program PPG.

Rombongan mahasiswa PPG tersebut berkumpul di mepo Asrama dan mulai diberangkatkan pukul 07.00 pagi menuju lokasi outbound menggunakan 11 unit Tronton TNI AD. Kegiatan outbound ini bekerjasama dengan EO rekanan UNJ yaitu Compas Outbound. Kegiatan diawali dengan upacara pembukaaan yang dipimpin oleh Dr. Iwan Setiawan, M.Pd.

Saya ucapkan selamat bermain dan bekerja dalam outbound. Tumbuhkan rasa solidaritas sesama kalian. Have fun,” kata Dr. Iwan Setiawan, M.Pd saat membuka acara. Tidak ketinggalan, Dr. Dudung As, M.pd juga menambahkan “Kegiatan outbound ini diikuti oleh 267 PPG SM3T dan 124 PPG Subsidi II. Manfaatkan waktu ini dengan baik sembari beristirhat dari rutinitas PPL.

Kegiatan Outbound tersebut terdiri dari permainan kata, gerak, audio dan visual. Peserta dibagi menjadi dua kelompok besar dan dipandu oleh masing-masing EO outbound Compas. Kegiatan berlangsung seru dan menarik hingga sore hari. Peserta yang melanggar aturan permainan diberi sanksi untuk membacakan puisi di malam Api Unggun. Penampilan peserta di malam Api Unggun semakin membuat meriah suasana mulai dari baca puisi, pantun hingga tari-tarian.

Keesokan harinya, peserta semakin antusias karena mengikuti Rafting atau Arung Jeram di Sungai Cisadane, Cijeruk Sukabumi. Setiap perahu diisi 5-6 orang dengan satu pemandu. Rafting berlangsung selama kurang lebih 2 jam mengarungi sungai sepanjang 11 km.

Harapannya, kegiatan outbound ini semakin meningkatkan integritas jiwa pendidik para mahasiswa PPG sehingga siap mengajar setelah lulus dari Porgram PPG.

 

(CN)

 

admin Avatar

188 responses to “Outbound PPG SM3T Angkatan VI dan Prajabatan Bersubsidi Gelombang II”

  1. AINameGenerator Avatar

    Yes, you make a valid point. I have been using an AI Name Generator recently, and it works quite well. You might want to give it a try.

  2. Phywope Avatar

    194 A new approach that is gaining popularity is the laparoscopically assisted vaginal hysterectomy and BSO LAVH BSO buy priligy in the us Because of Xiaobao is guidance, he was not in a hurry at all, he just used normal speed

  3. binance referral bonus Avatar

    Your article helped me a lot, is there any more related content? Thanks!