Pusat Penjaminan Mutu (Pusat PjM) – Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjaminan Mutu (LP3M), Universitas Negeri Jakarta (UNJ), menyelenggarakan kegiatan “Workshop Finalisasi Penyusunan Formulir SPMI UNJ” pada hari Jumat (11/05/18) s.d. Sabtu (12/05/18) di Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference. Dalam kegiatan workshop ini, LPJM turut mengundang Prof. Dr. Muchlis R. Luddin, M.A selaku wakil rektor I, Dr. Totok Bintoro, M.Pd selaku Ketua LP3M UNJ, Staff pengembang Serta para GPJM di setiap fakultas.
Acara langsung dibuka dan dimulai dengan laporan perkembangan dokumen SPMI oleh Dr. Riyadi, MT selaku koordinator pusat penjaminan mutu UNJ. Workshop ini merupakan kelanjutan dari Penyusunan Dokumen Formulir dalam SPMI UNJ yang sudah dilaksanakan pada bulan lalu, yakni tanggal 09/04/18 di Hotel NEO+Green Savana Sentul City. “Pada workshop kali ini adalah finalisasi formulir SPMI yang sudah teman-teman susun. Oleh karena itu, saya harap teman-teman GPJM di sini untuk segera menyelesaikan dan melengkapi agar bisa segera kita berikan ke tim reviewer.” Tambah Dr. Riyadi, MT.
Setelah acara dibuka, seluruh peserta langsung berkelompok dan menyelesaikan tugasnya masing-masing. Pada hari sabtunya, kembali didiskusikan hasil formulir yang telah difinalisasi sebelum dikirim ke tim reviewer.