Penjemputan Program Magang Jerman 2023

Kegiatan penjemputan mahasiswa Program Magang Jerman pada 30 Desember 2023 di Bandara Soekarno Hatta oleh Wakil Rektor 4 Prof. Dr. Fahrurozi, Koordinator Pusat PKM, PPL dan Magang Dr. Siti Ansoriyah, M.Pd, ibu Aam Amaningsih, Ph.D, sebagai ketua pelaksana koordinator pusat PKL.

Program Magang Jerman dimulai dari tanggal 1 Oktober hingga tanggal 29 Desember 2023. Program ini diikuti oleh 108 mahasiswa, tetapi yang berangkat ada 93 mahasiswa, sisanya belum berhasil ke sana. Kegiatan ini kerja sama antara UNJ dengan PT SHB. Mahasiswa melakukan pemagangan di Jerman dengan berbagai lokasi yang berbeda dan tempat magang yang berbeda. Pemagangan ini diikuti oleh berbagai program studi tidak hanya prodi pendidikan Bahasa Jerman. Nantinya mahasiswa yang mengikuti program magang tersebut akan dikonversi dalam mata kuliah sebanyak 20 sks atau Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI).

Dalam penjemputan di bandara, mahasiswa sangat terharu karena dapat bertemu kembali dengan orang tua mereka masing-masing dan merasa gembira atas perhatian pimpinan UNJ yang membersamai diantara mereka. (SA)

admin Avatar